Menghilangkan Windows WGA Notifications

Windows Genuine Advantage (WGA) akan terinstal secara otomatis bila komputer di set untuk update secara otomatis. Windows Genuine Advantage adalah cara untuk memvalidasi bahwa Windows yang kita gunakan adalah Windows yang asli agar bisa mendapatkan update yang lebih maksimal.

Untuk menghindari penginstalasian WGA pada Windows XP secara otomatis sebenarnya bisa kita lalukan dengan memilih instal secara manual setiap kali ada Windows Update.

Jadi ketika ada pemberitahuan (biasanya dengan tanda seru di System Tray) klik tanda tersebut kemudian tandai instal secara manual, hilangkan centang bila di antara updare-update tersebut menyinggung Windows Genuine Advantage.

Kemudian klik instal akan ada pemberitahuan karena kita tidak mencentang semua update, tandai "Don't notify me about these updates again".

Kalau WGA sudah sempat terinstal maka akan muncul WGA Notifications yang terlihat ketika Windows dimulai maupun pada desktop Komputer.

Bila ini terjadi kita bisa menggunakan System Restore untuk kembali ke saat sebelum WGA terinstal. Namun kita harus tahu secara pasti kapan WGA tersebut terinstal.

Menghilangkan WGA Notifications menggunakan Command Prompt

Pertama kita harus menghidupkan komputer dalam "Safe Mode". Restart komputer kemudian tekan F8 hingga menu boot muncul lalu pilih "Safe Mode"

Buka Command Prompt dari Start menu klik "Run" kemudian ketik "cmd" klik "OK"

Ubah directory ke System32 dengan mengetik "cd c:\windows\system32" kemudian Enter.

Copy baris berikut kemudian Paste ke dalam Command Prompt:

taskkill -IM wgatray.exe
del wgatray.exe
del wgalogon.old

Kemudian Restart Komputer.

Menghilangkan WGA Notifications menggunakan Registry Editor

Dari Start menu klik "Run" kemudian ketik "regedit" klik "OK" kemudian masuk ke:

My Computer\HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Windows NT\
CurrentVersion\Winlogon\Notify

Hapus folder yang bernama WgaLogon dalam registry tersebut.

Kemudian Restart Komputer.

Menghilangkan WGA Notifications menggunakan Software

Perangkat lunak RemoveWGA 1.2 dapat digunakan untuk menghilangkan WGA Notifications, download program tersebut kemudian instal dan jalankan.

Demikianlah cara-cara untuk menghilangkan WGA Notifications pada Windows XP. Bila anda punya pengalaman atau alternarif lain untuk menghilangkan WGA Notifications silahkan berbagi dan sampaikan melalui komentar.

No comments:

Post a Comment